Promosi Perdagangan Indonesia – untuk Perusahaan Jerman di Bidang Mesin Konstruksi dan Bahan Bangunan
Bahasa Acara
English
Gratis
Acara Mulai
2023-06-12 · 08:00
Acara Berakhir
2023-06-16 · 17:00
Jakarta (GMT +7)

Promosi perdagangan di Indonesia dengan kunjungan ke perusahaan, acara presentasi (simposium) serta pertemuan B2B antara perwakilan dari Jerman dan Indonesia.  | Jakarta 12 - 16 Juni 2023

 

Konstruksi merupakan salah satu sektor utama dalam struktur perekonomian Indonesia. Pada tahun 2020, sektor ini menyumbang 9 persen dari produk domestik bruto nasional, sehingga memberikan kontribusi penting dalam pertumbuhan ekonomi. Provinsi Jawa menghasilkan sekitar 60 persen dari output ekonomi negara dan menjadi target utama untuk investasi di bidang infrastruktur. Pemerintah Indonesia saat ini berusaha mengatasi kesenjangan dalam pembangunan ekonomi negara dengan investasi besar-besaran di bidang infrastruktur. Sebagai langkah awal adalah dimulainya proyek pembangunan ibu kota baru "Nusantara" (disingkat "IKN") di Kalimantan Timur dengan perkiraan investasi sekitar USD 32 miliar.

Tujuan

Inisiasi hubungan bisnis antara produsen mesin konstruksi dan bahan bangunan dari Jerman dengan calon mitra bisnis dari Indonesia.